Penonton Bakar Stadion Lampineung, Kesal Laga Persiraja vs PSMS Batal karena Mati

berita medanku

Penonton Bakar Stadion Lampineung, Kesal Laga Persiraja vs PSMS Batal karena Mati Lampu

Laga perdana Liga 2 antara Persiraja Banda Aceh versus PSMS Medan di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Senin (5/9/2022) tadi malam, batal digelar.
Penyebabnya, lampu utama stadion tersebut padam.
Kesal dengan hal tersebut, para penonton membakar sejumlah fasilitas yang ada di dalam stadion yang menjadi homebase tim Lantak Laju itu.
Pertandingan yang mempertemukan dua tim dari provinsi bertetangga, ini dijadwalkan berlangsung mulai pukul 20.30 WIB Namun, lima menit menjelang kick-off, lampu utama Stadion Lampineung, padam.

Hingga berita ini diturunkan dini hari tadi, belum diketahui penyebab padamnya lampu tersebut.
Padamnya lampu itu disambut dengan sorakan oleh para penonton.
Setelah satu jam menunggu, Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, yang ingin menyaksikan langsung tim kebanggaannya bertanding, meninggalkan stadion.

Lama menunggu lampu tak kunjung menyala, penonton yang berada di semua sisi tribun mulai gelisah.
Sejumlah fasilitas yang ada di stadion itu mulai mereka rusak satu per satu.

Penonton juga berteriak agar panitia mengembalikan uang tiket mereka.
“Balikkan uangnya,” teriak salah seorang penonton.

Setelah menunggu hampir dua jam, situasi makin tidak terkendali.
Sekitar pukul 21.45 WIB, para penonton di Tribun E bertambah brutal.

Melihat situasi semakin memanas, pihak panitia mengumumkan bahwa pertandingan Persiraja versus PSMS Medan ditunda karena kesalahan teknis.

Setelah mendengar pengumuman itu, amarah suporter makin memuncak.

Penonton yang berada di tribun B, F, C, E, dan D mulai masuk ke lapangan.
Kali ini, jaring gawang mulai jadi sasaran.

Jaring ke kedua gawang pun dibakar massa.

Kobaran api kian meninggi.

Empat mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke Stadion H Dimurthala, untuk memadamkan api.

Sebab, selain di lapangan, api juga terlihat di sisi bagian kanan tribun utama.

Seisi stadion terang benderang akibat kobaran api.

Sumber: serambinews

Penonton Bakar Stadion Lampineung, Kesal Laga Persiraja vs PSMS Batal karena Mati Lampu

Laga perdana Liga 2 antara Persiraja Banda Aceh versus PSMS Medan di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Senin (5/9/2022) tadi malam, batal digelar.
Penyebabnya, lampu utama stadion tersebut padam.
Kesal dengan hal tersebut, para penonton membakar sejumlah fasilitas yang ada di dalam stadion yang menjadi homebase tim Lantak Laju itu.
Pertandingan yang mempertemukan dua tim dari provinsi bertetangga, ini dijadwalkan berlangsung mulai pukul 20.30 WIB Namun, lima menit menjelang kick-off, lampu utama Stadion Lampineung, padam.

Hingga berita ini diturunkan dini hari tadi, belum diketahui penyebab padamnya lampu tersebut.
Padamnya lampu itu disambut dengan sorakan oleh para penonton.
Setelah satu jam menunggu, Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, yang ingin menyaksikan langsung tim kebanggaannya bertanding, meninggalkan stadion.

Lama menunggu lampu tak kunjung menyala, penonton yang berada di semua sisi tribun mulai gelisah.
Sejumlah fasilitas yang ada di stadion itu mulai mereka rusak satu per satu.

Penonton juga berteriak agar panitia mengembalikan uang tiket mereka.
"Balikkan uangnya," teriak salah seorang penonton.

Setelah menunggu hampir dua jam, situasi makin tidak terkendali.
Sekitar pukul 21.45 WIB, para penonton di Tribun E bertambah brutal.

Melihat situasi semakin memanas, pihak panitia mengumumkan bahwa pertandingan Persiraja versus PSMS Medan ditunda karena kesalahan teknis.

Setelah mendengar pengumuman itu, amarah suporter makin memuncak.

Penonton yang berada di tribun B, F, C, E, dan D mulai masuk ke lapangan.
Kali ini, jaring gawang mulai jadi sasaran.

Jaring ke kedua gawang pun dibakar massa.

Kobaran api kian meninggi.

Empat mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke Stadion H Dimurthala, untuk memadamkan api.

Sebab, selain di lapangan, api juga terlihat di sisi bagian kanan tribun utama.

Seisi stadion terang benderang akibat kobaran api.

Sumber: serambinews

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> persiraja persirajabandaaceh psms psmsmedan bandaaceh aceh

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medanku untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk berita Medan terkini, cek www.MedanTalk.com dan IG @MedanTalk
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/reel/CiJOn9lJ_GW/