Sudah Mencapai Karo, Jalan Alternatif Medan – Berastagi Via Kutalimbaru

berita medan medanku

Sudah Mencapai Karo, Jalan Alternatif MedanBerastagi Via Kutalimbaru Segera Rampung

Progres pembangunan jalan alternatif Medan – Berastagi via Kutalimbaru sudah mencapai Kabupaten Karo. Tak lama lagi, pembangunan jalan yang digagas oleh Gubernur Sumatera Utara ke – 18, Edy Rahmayadi tersebut akan segera rampung dan bisa dinikmati oleh masyarakat dalam waktu dekat.

Dari total 55 km, saat ini jalan alternatif yang belum diaspal tinggal 17 km lagi menuju Berastagi, Kabupaten Karo. Hal ini diketahui berdasarkan postingan Dinas PUPR Provinsi Sumut.

“WOW..jalan alternatif Medan Berastagi akan selesai sebentar lagi. Saat ini jalan alternatif tersebut sudah mencapai titik di Puncak Marga Silima, Kutalimbaru, Deli Serdang. Dari total 55 km panjang jalan alternatif, masih ada sisa jalan yang belum diaspal sepanjang 17 kilometer lagi menuju Berastagi, Karo,” keterangan tertulis pada video yang diposting.

Tak hanya itu saja, pembangunan jalan alternatif tersebut juga akan ditambah dengan dilakukannya pelebaran jalan di jalur tersebut guna memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang melintas.

“Masih ada proses pembukaan jalan lagi sepanjang 600 meter lagi,” informasi yang tertulis.

Kebahagiaan pun terpancar dari wajah masyarakat Karo saat melihat progres pembangunan jalan alternatif tersebut. Ucapan terimakasih dan rasa syukur diungkapkan oleh masyarakat kepada Edy Rahmayadi yang telah menggagas pembangunan jalan yang sudah lama diimpikan oleh masyarakat. Melalui Instagram pribadinya, Edy Rahmayadi mengungkapkan bahwa dibangunnya jalan alternatif tersebut diyakini akan memudahkan akses distribusi dari Kota Medan ke Berastagi, sehingga memberikan dampak yang positif bagi peningkatan ekonomi di Sumut khususnya di sektor pertanian dan pariwisata.

Edy Rahmayadi pun sempat menceritakan perjalanan panjang pemerintah Provinsi Sumut demi mewujudkan jalan alternatif yang nantinya akan melintasi Desa Tuntungan, Desa Sukamakmur Kecamatan Kutalimbaru, Dusun II Sukamakmur, Dusun X Tanduk Benua, Dusun Sumbaikan II Kecamatan Sibolangit dan Desa Jaranguda Berastagi ini.

Sudah Mencapai Karo, Jalan Alternatif Medan - Berastagi Via Kutalimbaru Segera Rampung

Progres pembangunan jalan alternatif Medan - Berastagi via Kutalimbaru sudah mencapai Kabupaten Karo. Tak lama lagi, pembangunan jalan yang digagas oleh Gubernur Sumatera Utara ke - 18, Edy Rahmayadi tersebut akan segera rampung dan bisa dinikmati oleh masyarakat dalam waktu dekat.

Dari total 55 km, saat ini jalan alternatif yang belum diaspal tinggal 17 km lagi menuju Berastagi, Kabupaten Karo. Hal ini diketahui berdasarkan postingan Dinas PUPR Provinsi Sumut.

"WOW..jalan alternatif Medan Berastagi akan selesai sebentar lagi. Saat ini jalan alternatif tersebut sudah mencapai titik di Puncak Marga Silima, Kutalimbaru, Deli Serdang. Dari total 55 km panjang jalan alternatif, masih ada sisa jalan yang belum diaspal sepanjang 17 kilometer lagi menuju Berastagi, Karo," keterangan tertulis pada video yang diposting.

Tak hanya itu saja, pembangunan jalan alternatif tersebut juga akan ditambah dengan dilakukannya pelebaran jalan di jalur tersebut guna memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang melintas.

"Masih ada proses pembukaan jalan lagi sepanjang 600 meter lagi," informasi yang tertulis.

Kebahagiaan pun terpancar dari wajah masyarakat Karo saat melihat progres pembangunan jalan alternatif tersebut. Ucapan terimakasih dan rasa syukur diungkapkan oleh masyarakat kepada Edy Rahmayadi yang telah menggagas pembangunan jalan yang sudah lama diimpikan oleh masyarakat. Melalui Instagram pribadinya, Edy Rahmayadi mengungkapkan bahwa dibangunnya jalan alternatif tersebut diyakini akan memudahkan akses distribusi dari Kota Medan ke Berastagi, sehingga memberikan dampak yang positif bagi peningkatan ekonomi di Sumut khususnya di sektor pertanian dan pariwisata.

Edy Rahmayadi pun sempat menceritakan perjalanan panjang pemerintah Provinsi Sumut demi mewujudkan jalan alternatif yang nantinya akan melintasi Desa Tuntungan, Desa Sukamakmur Kecamatan Kutalimbaru, Dusun II Sukamakmur, Dusun X Tanduk Benua, Dusun Sumbaikan II Kecamatan Sibolangit dan Desa Jaranguda Berastagi ini.

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Medan Musik Berita MedanTalj

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medanku untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk berita Medan terkini, cek www.MedanTalk.com dan IG @MedanTalk
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin

Sumber: https://www.instagram.com/p/Cx-X4iJpGDx/